Blogger merupakan salah satu produk google untuk para blogger yang suka ngeblog. Penggunanya sudah jutaan, sehingga untuk membuat subdomain blog yang cantik sangatlah rumit karena sudah didahului para master bloger terdahulu. Sekarang blogger sudah mengizinkan kita untuk mengganti subdomain .blogspot ke yang kita inginkan. Sehingga blog kita tanpak lebih profesional dan gampang diingat oleh pengunjung. Nah, Bagi kawan-kawan blogger yang ingin mengganti .blogspot nya ke domain lain saya berikan solusi barang kali bisa disesuaikan dengan kebutuhan kawan-kawan blogger.
Cerdik.ID memberikan kesempatan kepada kawan-kawan blogger yang ingin migrasi domain blogspot ke domain lain. Solusi yang diberikan oleh cerdik.ID adalah dengan membuat subdomain di cerdik.ID, misal http://namaku.cerdik.id. Syarat dan ketentuan pembuatan subdomain ini tentu saja berlaku. Cerdik.ID akan menseleksi blog yang pantas untuk mendapat subdomain dari cerdik.ID.
Beberapa penilaian yang akan dinilai :
- Blog harus bersifat umum dan bermanfaat bagi orang banyak.
- Blog tidak berisi kontent dewasa, kekerasan, menjatuhkan suku, bangsa, dan agama.
- Blog harus terlihat rapi.
- Hak kekayaan intelektual harus jelas.
Bagi yang berminat untuk mendapatkan subdomain cerdik.ID, bisa kirimkan permintaannya ke email cerdik.id@gmail.com atau support@cerdik.id. Bagi yang beruntung kami akan mengaktifkan subdomainya. Kami tidak menjamin semua permintaan bisa kami penuhi.
Format permintaan :
Subdomain Yang diminta : http://nama.cerdik.id
Blog saat ini : http://namasaatini.blogspot.com
Kami akan meninjau dalam waktu 48 jam. Setelah peninjauan selesai kami lakukan, kami akan membalas email anda.
EmoticonEmoticon